Rabu, 02 Januari 2013

tentang kita; kupu-kupu :)

Diposting oleh Unknown di 11.08

seberapa sulit menjadi 'perempuan' di dalam dunia yang dikuasai oleh laki-laki?
dari banyak sekali puisi dan lagu tentang para perempuan, mengapa hanya melulu tentang seberapa indahnya fisik mereka, seberapa harum bau mereka, dan seberapa penting mereka menjadi sekedar pendamping padahal mereka bisa jadi lebih,
romantisme dan pujian-pujian hanyalah sebuah alat agar perempuan dapat dikurung dalam ego dan sebuah perbudakan samar yang beratas namakan cinta.
perbuatan buruk yang dilakukan seorang laki-laki seakan-akan jauh lebih bisa ditoleransi dibandingkan dengan perempuan dan seakan-akan lebih bisa diampuni.
-seekor ulat lemah menetas dari sebuah telur yang rapuh, berusaha bertahan hidup dari dunia penuh pemangsa yang lebih kuat dan penuh tipu daya, hingga saatnya ber metamorfosa menjadi seekor kupu-kupu. sekedar kupu-kupu biasa ataukah Kupu-Kupu Baja, yang memiliki pendapat, pemikiran, kekuatan dan klaim atas dirinya sendiri?-

"dari kupu-kupu kita belajar merubah diri, menjadi pribadi yang mawas diri :)"
 -Lyn-

0 komentar:

Posting Komentar

 

@Lilynonoyrus :) Template by Ipietoon Blogger Template | Gift Idea